Hotel Santika Premiere Bintaro mengadakan promo di bulan Februari 2024 dengan bertajuk “Love & Prosperous February” untuk memeriahkan bulan kasih sayang dan kemakmuran di tahun baru Imlek. Tamu dapat menikmati pengalaman menginap yang istimewa dengan harga paket kamar yang terjangkau mulai dari Rp 900.000,00,-/nett/pax.
Public Relation Hotel Santika Premiere Bintaro Savira Jasmine Sasongko mengatakan,
Kami ingin memastikan setiap tamu merasa istimewa dan berkesan saat menginap di Hotel Santika Premiere Bintaro, terutama di bulan Februari yang terkenal dengan bulan kasih sayang ini, juga memperingati Tahun Baru Imlek.
Baca juga:
- Archipelago Food Festival Ke-29 The Tomahawk Experience
- Kemenparekraf Promosikan @WonderfulIndonesia Festival 2023 Di Melbourne
- SK-II PITERA™ Kolaborasi SK-II Dan Maison Kitsuné
Promo ‘Love & Prosperous February’ kami harapkan dapat memberikan pengalaman menginap yang tak terlupakan untuk tamu dengan harga yang terjangkau, ujarnya.
Selain menawarkan fasilitas kamar yang nyaman dan modern, promo ini memberikan fasilitas tambahan yang membuat pengalaman menginap semakin berkesan.
Setiap tamu yang menginap akan mendapatkan sarapan gratis untuk 2 orang, dapat mengakses area fasilitas kebugaran dan kolam renang hotel dengan gratis, saat kedatangan tamu akan disuguhkan dengan welcome drink yang menyegarkan, dan mendapatkan complimentary minuman promo of the month yaitu Amour de Fruits.
Jangan lewatkan kesempatan untuk merayakan momen spesial bersama keluarga maupun orang tersayang di Hotel Santika Premiere Bintaro.
Menikmati Panorama Laut Flores Yang Menakjubkan Di Meruorah Komodo Labuan Bajo
Leave a Reply